Page 15 - MUHAMMAD RASULULLAH
P. 15

QS. 25:57         Katakanlah: "Aku tidak meminta upah sedikit pun kepada kamu
                                 dalam  menyampaikan  risalah  itu,  melainkan  (mengharapkan
                                 kepatuhan)  orang-orang  yang  mau  mengambil  jalan  kepada
                                 Tuhannya.

               QS. 27:81         Dan  kamu  sekali-kali  tidak  dapat  memimpin  (memalingkan)
                                 orang-orang  buta  dari  kesesatan  mereka.  Kamu  tidak  dapat
                                 menjadikan  (seorang  pun)  mendengar,  kecuali  orang-orang
                                 yang beriman kepada ayat-ayat Kami, lalu mereka berserah diri.

               QS. 27:91         Aku  hanya  diperintahkan  untuk  menyembah  Tuhan  negeri  ini
                                 (Mekah)  Yang  telah  menjadikannya  suci  dan  kepunyaan-Nya-
                                 lah segala sesuatu, dan aku diperintahkan supaya aku termasuk
                                 orang-orang yang berserah diri.

               QS. 27:92         Dan  supaya  aku  membacakan  Al  Qur’an  (kepada  manusia).
                                 Maka      barang       siapa     yang      mendapat        petunjuk      maka
                                 sesungguhnya ia hanyalah mendapat petunjuk untuk (kebaikan)
                                 dirinya,  dan  barang  siapa  yang  sesat  maka  katakanlah:
                                 “Sesungguhnya  aku  (ini)  tidak  lain  hanyalah  salah  seorang
                                 pemberi peringatan”.

               QS. 33:40         Muhammad itu sekali-kali bukanlah bapak dari seorang laki-laki
                                 di antara kamu, tetapi dia adalah Rasulullah dan penutup nabi-
                                 nabi. Dan adalah Allah Maha Mengetahui segala sesuatu.
               QS. 33:45         Hai Nabi sesungguhnya kami mengutusmu untuk jadi saksi, dan
                                 pembawa kabar gembira dan pemberi peringatan,

               QS. 33:46         dan  untuk  jadi  penyeru  kepada  Agama  Allah  dengan  izin-Nya
                                 dan untuk jadi cahaya yang menerangi.

               QS. 33:47         Dan sampaikanlah berita gembira kepada orang-orang mukmin
                                 bahwa  sesungguhnya  bagi  mereka  karunia  yang  besar  dari
                                 Allah.

               QS. 34:28         Dan  Kami  tidak  mengutus  kamu,  melainkan  kepada  umat
                                 manusia  seluruhnya  sebagai  pembawa  berita  gembira  dan
                                 sebagai  pemberi  peringatan,  tetapi  kebanyakan  manusia  tiada
                                 mengetahui.

               QS. 35:24         Sesungguhnya  Kami  mengutus  kamu  dengan  membawa
                                 kebenaran  sebagai  pembawa  berita  gembira  dan  sebagai
                                 pemberi  peringatan.  Dan tidak ada suatu  umat pun  melainkan
                                 telah ada padanya seorang pemberi peringatan.
               QS. 38:65         Katakanlah  (ya  Muhammad):  "Sesungguhnya  aku  hanya
                                 seorang  pemberi  peringatan,  dan  sekali-kali  tidak  ada  Tuhan
                                 (yang berhak disembah) selain Allah Yang Maha Esa dan Maha
                                 Mengalahkan.




               MUHAMMAD RASULULLAH                                                                            14
   10   11   12   13   14   15   16   17   18   19   20