Page 52 - MUHAMMAD RASULULLAH
P. 52

QS. 24:63         Janganlah kamu jadikan panggilan Rasul di antara kamu seperti
                                 panggilan  sebahagian  kamu  kepada  sebahagian  (yang  lain).
                                 Sesungguhnya  Allah  telah  mengetahui  orang-orang  yang
                                 berangsur-angsur  pergi  di  antara  kamu  dengan  berlindung

                                 (kepada  kawannya),  maka  hendaklah  orang-orang  yang
                                 menyalahi  perintah  Rasul  takut  akan  ditimpa  cobaan  atau
                                 ditimpa azab yang pedih.
               QS. 33:53         Hai  orang-orang  yang  beriman,  janganlah  kamu  memasuki
                                 rumah-rumah  Nabi  kecuali  bila  kamu  diizinkan  untuk  makan
                                 dengan  tidak  menunggu-nunggu  waktu  masak  (makanannya),
                                 tetapi jika kamu diundang maka masuklah dan bila kamu selesai
                                 makan,       keluarlah      kamu       tanpa      asyik     memperpanjang
                                 percakapan.        Sesungguhnya           yang      demikian       itu    akan

                                 mengganggu  Nabi lalu  Nabi malu kepadamu  (untuk menyuruh
                                 kamu ke luar), dan Allah tidak malu (menerangkan) yang benar.
                                 Apabila  kamu  meminta  sesuatu  (keperluan)  kepada  mereka
                                 (istri-istri  Nabi),  maka  mintalah  dari  belakang  tabir.  Cara  yang
                                 demikian itu lebih suci bagi hatimu dan hati mereka. Dan tidak
                                 boleh  kamu  menyakiti  (hati)  Rasulullah  dan  tidak  (pula)
                                 mengawini  istri-istrinya  selama-lamanya  sesudah  ia  wafat.
                                 Sesungguhnya  perbuatan  itu  adalah  amat  besar  (dosanya)  di
                                 sisi Allah.
               QS. 49:1          Hai  orang-orang  yang  beriman,  janganlah  kamu  mendahului
                                 Allah  dan  Rasul-Nya  dan  bertakwalah  kepada  Allah.
                                 Sesungguhnya Allah Maha Mendengar lagi Maha Mengetahui.

               QS. 49:2          Hai  orang-orang  yang  beriman,  janganlah  kamu  meninggikan
                                 suaramu  lebih  dari  suara  Nabi,  dan  janganlah  kamu  berkata
                                 kepadanya dengan suara keras sebagaimana kerasnya (suara)
                                 sebahagian kamu terhadap sebahagian yang lain, supaya tidak
                                 hapus (pahala) amalanmu sedangkan kamu tidak menyadari.

               QS. 49:3          Sesungguhnya orang-orang yang merendahkan suaranya di sisi
                                 Rasulullah  mereka  itulah  orang-orang  yang  telah  diuji  hati
                                 mereka oleh Allah untuk bertakwa. Bagi mereka ampunan dan
                                 pahala yang besar.

               QS. 49:4          Sesungguhnya  orang-orang  yang  memanggil  kamu  dari  luar
                                 kamar (mu) kebanyakan mereka tidak mengerti.
               QS. 49:5          Dan  kalau  sekiranya  mereka  bersabar  sampai  kamu  keluar

                                 menemui  mereka  sesungguhnya  itu  adalah  lebih  baik  bagi
                                 mereka, dan Allah Maha Pengampun lagi Maha Penyayang.






               MUHAMMAD RASULULLAH                                                                            51
   47   48   49   50   51   52   53   54   55   56   57