Page 6 - MUHAMMAD RASULULLAH
P. 6

QS. 9:33          Dialah  yang  telah  mengutus  Rasul-Nya  (dengan  membawa)
                                 petunjuk  (Al  Qur'an)  dan  agama  yang  benar  untuk
                                 dimenangkan-Nya  atas  segala  agama,  walaupun  orang-orang
                                 musyrik tidak menyukai.

               QS. 23:68         Maka  apakah  mereka  tidak  memperhatikan  perkataan  (Kami),
                                 atau  apakah  telah  datang  kepada  mereka  apa  yang  tidak
                                 pernah datang kepada nenek moyang mereka dahulu?

               QS. 23:69         Ataukah  mereka  tidak  mengenal  rasul  mereka,  karena  itu
                                 mereka memungkirinya?

               QS. 27:91         Aku  hanya  diperintahkan  untuk  menyembah  Tuhan  negeri  ini
                                 (Mekah)  Yang  telah  menjadikannya  suci  dan  kepunyaan-Nya-
                                 lah segala sesuatu, dan aku diperintahkan supaya aku termasuk
                                 orang-orang yang berserah diri.

               QS. 27:93         Dan  katakanlah:  "Segala  puji  bagi  Allah,  Dia  akan
                                 memperlihatkan  kepadamu  tanda-tanda  kebesaran-Nya,  maka
                                 kamu  akan  mengetahuinya.  Dan  Tuhanmu  tiada  lalai  dari  apa
                                 yang kamu kerjakan".
               QS. 35:24         Sesungguhnya  Kami  mengutus  kamu  dengan  membawa
                                 kebenaran  sebagai  pembawa  berita  gembira  dan  sebagai
                                 pemberi  peringatan.  Dan tidak ada suatu  umat pun  melainkan
                                 telah ada padanya seorang pemberi peringatan.

               QS. 35:42         Dan  mereka  bersumpah  dengan  nama  Allah  dengan  sekuat-
                                 kuat  sumpah;  sesungguhnya  jika  datang  kepada  mereka
                                 seorang  pemberi  peringatan,  niscaya  mereka  akan  lebih
                                 mendapat  petunjuk  dari  salah  satu  umat-umat  (yang  lain).
                                 Tatkala  datang  kepada  mereka  pemberi  peringatan,  maka
                                 kedatangannya  itu  tidak  menambah  kepada  mereka,  kecuali
                                 jauhnya mereka dari (kebenaran),

               QS. 36:13         Dan buatlah bagi mereka suatu perumpamaan, yaitu penduduk
                                 suatu negeri ketika utusan-utusan datang kepada mereka;

               QS. 48:28         Dia-lah yang mengutus Rasul-Nya dengan membawa petunjuk
                                 dan  agama  yang  hak  agar dimenangkan-Nya  terhadap semua
                                 agama. Dan cukuplah Allah sebagai saksi.

               QS. 61:6          Dan  (ingatlah)  ketika  Isa  Putra  Maryam  berkata:  "Hai  Bani
                                 Israel,  sesungguhnya  aku  adalah  utusan  Allah  kepadamu,
                                 membenarkan  kitab  (yang  turun)  sebelumku,  yaitu  Taurat  dan
                                 memberi  kabar  gembira  dengan  (datangnya)  seorang  Rasul
                                 yang  akan  datang  sesudahku,  yang  namanya  Ahmad
                                 (Muhammad)"  Maka  tatkala  rasul  itu  datang  kepada  mereka
                                 dengan membawa bukti-bukti yang nyata, mereka berkata: "Ini
                                 adalah sihir yang nyata".


               MUHAMMAD RASULULLAH                                                                             5
   1   2   3   4   5   6   7   8   9   10   11