Page 63 - MUHAMMAD RASULULLAH
P. 63
QS. 6:33 Sesungguhnya, Kami mengetahui bahwasanya apa yang
mereka katakan itu menyedihkan hatimu, (janganlah kamu
bersedih hati), karena mereka sebenarnya bukan mendustakan
kamu, akan tetapi orang-orang yang zalim itu mengingkari ayat-
ayat Allah.
QS. 6:34 Dan sesungguhnya telah didustakan (pula) rasul-rasul sebelum
kamu, akan tetapi mereka sabar terhadap pendustaan dan
penganiayaan (yang dilakukan) terhadap mereka, sampai
datang pertolongan Kami kepada mereka. Tak ada seorang pun
yang dapat mengubah kalimat-kalimat (janji-janji) Allah. Dan
sesungguhnya telah datang kepadamu sebahagian dari berita
rasul-rasul itu.
QS. 6:35 Dan jika perpalingan mereka (darimu) terasa amat berat
bagimu, maka jika kamu dapat membuat lubang di bumi atau
tangga ke langit lalu kamu dapat mendatangkan mukjizat
kepada mereka, (maka buatlah). Kalau Allah menghendaki tentu
saja Allah menjadikan mereka semua dalam petunjuk, sebab itu
janganlah kamu sekali-kali termasuk orang-orang yang jahil.
QS. 10:65 Janganlah kamu sedih oleh perkataan mereka. Sesungguhnya
kekuasaan itu seluruhnya adalah kepunyaan Allah. Dialah Yang
Maha Mendengar lagi Maha Mengetahui.
QS. 11:12 Maka boleh jadi kamu hendak meninggalkan sebahagian dari
apa yang diwahyukan kepadamu dan sempit karenanya
dadamu, karena khawatir bahwa mereka akan mengatakan:
"Mengapa tidak diturunkan kepadanya perbendaharaan
(kekayaan) atau datang bersama-sama dengan dia seorang
malaikat?" Sesungguhnya kamu hanyalah seorang pemberi
peringatan dan Allah Pemelihara segala sesuatu.
QS. 11:120 Dan semua kisah dari rasul-rasul Kami ceritakan kepadamu,
ialah kisah-kisah yang dengannya Kami teguhkan hatimu; dan
dalam surat ini telah _ating kepadamu kebenaran serta
pengajaran dan peringatan bagi orang-orang yang beriman.
QS. 12:110 Sehingga apabila para rasul tidak mempunyai harapan lagi
(tentang keimanan mereka) dan telah meyakini bahwa mereka
telah didustakan, datanglah kepada para rasul itu pertolongan
Kami, lalu diselamatkan orang-orang yang Kami kehendaki. Dan
tidak dapat ditolak siksa Kami daripada orang-orang yang
berdosa.
QS. 13:19 Adakah orang yang mengetahui bahwasanya apa yang
diturunkan kepadamu dari Tuhanmu itu benar sama dengan
orang yang buta? Hanyalah orang-orang yang berakal saja
yang dapat mengambil pelajaran,
MUHAMMAD RASULULLAH 62