Page 85 - MUHAMMAD RASULULLAH
P. 85

yang telah memberitahukan hal ini kepadamu?" Nabi menjawab:
                                 "Telah  diberitahukan  kepadaku  oleh  Allah  Yang  Maha
                                 Mengetahui lagi Maha Mengenal".



               QS. 66:4          Jika kamu berdua bertaubat kepada Allah, maka sesungguhnya
                                 hati  kamu  berdua  telah  condong  (untuk  menerima  kebaikan);
                                 dan  jika  kamu  berdua  bantu-membantu  menyusahkan  Nabi,
                                 maka  sesungguhnya  Allah  adalah  Pelindungnya  dan  (begitu
                                 pula) Jibril dan orang-orang mukmin yang baik; dan selain dari
                                 itu malaikat-malaikat adalah penolongnya pula.

               QS. 66:5          Jika  Nabi  menceraikan  kamu,  boleh  jadi  Tuhannya  akan
                                 memberi  ganti  kepadanya  dengan  istri-istri  yang  lebih  baik
                                 daripada  kamu,  yang  patuh,  yang  beriman,  yang  taat,  yang
                                 bertaubat,  yang  mengerjakan  ibadah,  yang  berpuasa,  yang
                                 janda dan yang perawan.


               25. Kesaksian Rasul dan Umatnya Terhadap Semua Manusia



               QS. 2:143         Dan demikian (pula) Kami telah menjadikan kamu (umat Islam),
                                 umat  yang  adil  dan  pilihan  agar  kamu  menjadi  saksi  atas
                                 (perbuatan)  manusia  dan  agar  Rasul  (Muhammad)  menjadi
                                 saksi atas (perbuatan) kamu. Dan Kami tidak menetapkan kiblat
                                 yang  menjadi  kiblatmu  (sekarang)  melainkan  agar  Kami
                                 mengetahui  (supaya  nyata)  siapa  yang  mengikuti  Rasul  dan
                                 siapa  yang  membelot.  Dan  sungguh  (pemindahan  kiblat)  itu
                                 terasa  amat  berat,  kecuali  bagi  orang-orang  yang  telah  diberi
                                 petunjuk  oleh  Allah;  dan  Allah  tidak  akan  menyia-nyiakan
                                 imanmu.  Sesungguhnya  Allah  Maha  Pengasih  lagi  Maha
                                 Penyayang kepada manusia.

               QS. 4:41          Maka  bagaimanakah  (halnya  orang  kafir  nanti),  apabila  Kami
                                 mendatangkan  seseorang  saksi  (rasul)  dari  tiap-tiap  umat  dan
                                 Kami  mendatangkan  kamu  (Muhammad)  sebagai  saksi  atas
                                 mereka itu (sebagai umatmu).

               QS. 16:84         Dan (ingatlah) akan hari (ketika) Kami bangkitkan dari tiap-tiap
                                 umat  seorang  saksi  (rasul),  kemudian  tidak  diizinkan  kepada
                                 orang-orang  yang  kafir  (untuk  membela  diri)  dan  tidak  (pula)
                                 mereka dibolehkan meminta maaf.

               QS. 16:89          (Dan  ingatlah)  akan  hari  (ketika)  Kami,  bangkitkan  pada  tiap-
                                 tiap umat seorang saksi atas mereka dari mereka sendiri, dan
                                 Kami datangkan kamu (Muhammad) menjadi saksi atas seluruh
                                 umat  manusia.  Dan  Kami  turunkan  kepadamu  Al  Kitab  (Al

               MUHAMMAD RASULULLAH                                                                            84
   80   81   82   83   84   85   86   87