Page 16 - BAHAN AJAR KD 3.10 SISTEM KOORDINASI_PPG PRAJABATAN SMAN 10 PADANG.
P. 16
Bahan Ajar Sistem Koordinasi Kelas XI
Gambar 9. Indera Pembau
Urutan jalan rangsang indera pembau ke otak yaitu bau masuk ke hidung bersama
udara inspirasi dan akan diterima oleh sel-sel kemoreseptor di rongga hidung lalu
Reseptor mengirim impuls ke saraf olfaktori untuk diinterpretasikan menjadi bau.
C. Indra Pengecap
Lidah berfungsi sebagai indra pengecap yang biasa dikenal dengan kemoreseptor cair.
Reseptor lidah adalah papilla (tonjolan) yang terletak di permukaan lidah dan di
dalamnya terdapat tunas pengecap yang peka terhadap molekul yang dapat larut
dalam air liur. Indera pengecap terdapat pada lidah, Permukaan lidah bersifat kasar
karena memiliki tonjolan-tonjolan yang disebut papilla. Papilla yang terdapat pada
lidah adalah papilla filiformis (fili: benang, papilla fungiformis (fungi: jamur) dan papilla
sircumvalata (sirkum: bulat).
Gambar 10. Indera Pengecap
16

