Page 42 - FLIVKA HISTOLOGY
P. 42

o



                     rgan-organ  yang  berhubungan  dengan  saluran  cerna  meliputi  kelenjar  liur,

               pankreas,  hati,  dan  kandung  empedu.  Produk  organ-organ  ini  mempermudah
             pengangkutan  dan  pencernaan  makanan  di  dalam  saluran  cerna.  Fungsi  utama

             kelenjar  liur  adalah  membasahi  dan  melumasi  mukosa  mulut  dan  makanan  yang
             masuk,memulai  pencernaan  karbohidrat  dan  lipid  oleh  amilase  dan  lipase,  serta

             menyekresi subtansi bakteriostatis protektif seperti imunoglobulin IgA, lisozim, dan
             laktofrin.
                  Pankreas memproduksi enzim pencernaan yang bekerja di usus halus dan hormon

             yang penting untuk metabolisme nutrien yang diserap. Hati memproduksi empedu,
             suatu getah yang penting pada pencernaan lemak. Kandungan empedu menyerap air

             dari  empedu  dan  menyimpannya  dalam  bentuk  terkonsentrasi.  Hati  juga  berperan
             penting  pada  metabolisme  karbohidrat  dan  protein  dan  menginaktifkan  serta

             memetabolisme banyak zat toksik dan obat. Hati juga menyintesis sebagian besar
             protein plasma darah dan faktor yang diperlukan untuk pembekuan darah







               Aplikasi Medis


              Produksi  air  liur  inadekuat,  menyebabkan  mulut  kering  atau  xerostomia,  dapat
              disebabkan oleh berbagai faktor yang mempengaruhi kelenjar liur utama, seperti

              infeksi virus campak, radiasi terhadap kelenjar, atau efek samping yang normal
              dari obat-obatan seperti antihistamin.
















                                                                                                                 36
   37   38   39   40   41   42   43   44   45   46   47