Page 9 - E-Modul BUNYI
P. 9
Gambar 2
Sumber Bunyi
Sumber energi bunyi ada bermacam-macam. Benda-benda yang menghasilkan bunyi
disebut sumber bunyi. Kita juga dapat menghasilkan bunyi karena mempunyai pita
suara. Ketika kita bercakap-cakap pita suara yang ada di dalam tenggorokan bergetar.
Alat-alat musik juga merupakan sumber bunyi. Ada bermacam-macam cara untuk
memainkan alat musik agar berbunyi. Sebagai contoh gitar dan kecapi. Alat ini dapat
menghasilkan bunyi jika dawainya dipetik. Seruling dan terompet jika ditiup akan
menghasilkan bunyi. Gendang dan drum akan menghasilkan bunyi ketika dipukul.
Gambar 3
Resonansi adalah bergetarnya suatu benda karena getaran benda lain. Sebagian besar
alat musik dilengkapi resonator. Resonator merupakan ruang udara yang berfungsi
untuk memperkuat bunyi. Alat musik yang dilengkapi resonator antara lain gitar dan
biola. Ketika senar pada gitar dipetik, akan terjadi getaran pada senar tersebut.
Adanya getaran senar menyebabkan bergetarnya udara di dalam kotak gitar.
Peristiwa ini disebut resonansi. Resonansi inilah yang menyebabkan bunyi menjadi
lebih kuat. Bunyi akan terdengar kuat ketika kita berada di dekat sumber bunyi.
Bunyi terdengar semakin melemah jika kita menjauhi sumber bunyi. Bunyi yang
dihasilkan berbagai benda ada yang kuat, lemah, melengking, atau bernada rendah.
Banyaknya getaran yang terjadi dalam satu detik disebut frekuensi. Satuannya
8