Page 61 - E-modul ikatan kimia
P. 61

Sebagai contoh, atom Na yang memiliki 1
                        elektron  valensi  harus  berikatan  dengan
                        minimum  7  atom  Na  lainnya  untuk  dapat
                        memiliki 8 elektron. Bagaimana 8 atom Na
                        menggunakan 8 elektron bersama?

      Gambar 3.5.                              Gambar 3.4. Delapan
         Struktur
          Logam                                atom Na menggunakan
                                                8 elektron valensinya
                                                secara bersama-sama
                                                 membentuk ikatan
                                                       logam


                Tempat kedudukan elektron valensi dari suatu atom Na
        dapat  saling  tumpang  tindih  dengan  tempat  kedudukan
        elektron valensi dari atom- atom Na lainnya. Adanya tumpang
        tindih  memungkinkan  elektron  valensi  dari  setiap  atom  Na
        bergerak bebas dalam ruang di antara ion- ion Na membentuk
        suatu  lautan  elektron.  Oleh  karena  muatannya  berlawanan,
        maka terjadi gaya tarik-menarik (gaya elektrostatis) antara ion-
        ion Na+ dan elektron-elektron bebas ini. Akibatnya, terbentuk
        ikatan kimia yang disebut ikatan logam.





                Ikatan logam adalah ikatan kimia yang terbentuk
             akibat penggunaan bersama elektron-elektron valensi
                           antar atom-atom logam.









                                                                       52
   56   57   58   59   60   61   62   63   64   65   66