Page 6 - Flipbook Media Adaptive Photoshop CS 6
P. 6

Selain mengedit foto, photoshop digunakan untuk menciptakan efek visual yang
                        menakjubkan, membuat desain grafis yang kompleks, dan bahkan membuat animasi

                        yang dinamis.

                             Dengan semua kemampuannya, tidak mengherankan jika  photoshop dianggap
                        sebagai  pemimpin  pasar  dalam  pengolahan  gambar.  Baik  untuk  memperbaiki

                        kesalahan kecil dalam foto sehari-hari atau untuk menciptakan karya seni digital yang
                        luar  biasa,  photoshop  tetap menjadi alat  yang  sangat  berguna  bagi  siapa  pun  yang

                        ingin menghasilkan gambar berkualitas tinggi.

                        A.   Bagian area kerja aplikasi photoshop
                                Area kerja adalah seperti tempat kita bekerja saat menggunakan photoshop.

                             Bayangkan seperti meja kerja di sekolahmu. Di meja itu, kamu memiliki banyak

                             alat seperti pensil, kertas, dan penghapus yang membantumu membuat gambar.
                             Nah, dalam Photoshop, area kerja ini juga seperti meja kerjamu.

                                Sebagai  contoh,  area  kerja  photoshop  ada  Menu  Bar  mirip  seperti  buku
                             catatan besar di kelas yang berisi banyak petunjuk dan instruksi. Di sebelah kiri,

                             ada toolbox, yang berisi alat-alat seperti pensil, kuas, dan karet penghapus untuk
                             menggambar  atau  mengedit  gambar.  Kemudian,  di  sebelah  kanan,  ada  Layer

                             dan Palet. Ini seperti rak-rak kecil di atas meja yang membantumu mengatur

                             dan menyusun gambar-gambarmu dengan rapi.
                                Jadi,  area  kerja  adalah  tempat  di  mana  kita  menemukan  semua  alat  dan

                             bagian  yang  kita  butuhkan  untuk  membuat  atau  mengubah  gambar.  Dengan
                             memahami  bagian-bagian  ini,  kita  bisa  lebih  mudah  untuk  menggunakan

                             photoshop.












                                                                 2
   1   2   3   4   5   6   7   8   9   10   11