Page 19 - MAJALAH LILY 12 MIPA
P. 19

Berikut saya jelaskan mengenai 10 bahan-bahan alami

                                                yang ada dalam produk Herborist.







                                                     Tanaman Padi, yang memiliki nama latin Oryza sativa, dikenal dengan berbagai
                                                    nama  lokal  tergantung  pada  daerahnya.  Di  Bali,  misalnya,  tetap  disebut  padi.
                                                    Padi  termasuk  dalam  kingdom  Plantae.  Padi  memiliki  ciri-ciri  tumbuhan
                                                    monokotil. Padi menjadi satu-satunya sumber makanan terpenting di dunia dan
                                                    dikategorikan  dalam  divisi  ordo  Poales.  Memiliki  ciri-ciri  seperti  batang
                                                    berongga, daun panjang dan ramping, serta bunga yang membentuk bulir, padi
                                                    menjadi sumber makanan utama di Asia Tenggara.

                                                      Bagian  tanaman  Padi  yang  digunakan  dalam  pembuatan  produk  Herborist
                                                    adalah  bulir  padi.  Bulir  padi,  atau  yang  lebih  dikenal  sebagai  beras,  memberi
                                                    ragam  manfaat  pada  produk  Herborist.  Dalam  konteks  kecantikan,  padi
                                                    memiliki  manfaat  spesifik,  terutama  dalam  mengurangi  produksi  minyak
                                                    berlebih pada kulit wajah berkat kandungan asam Phytic. Selain itu, kandungan
                                                    vitamin B dalam padi juga dapat memberikan efek pencerahan pada kulit. Bagi
                                                    mereka  yang  memiliki  masalah  kulit  berjerawat,  sifat  antiinflamasi  dan
                                                    antioksidan  dari  beras  dapat  membantu  mengurangi  peradangan  jerawat,
                                                    menjadikannya pilihan yang baik dalam perawatan kecantikan.
             Padi
             Padi









            Bagi masyarakat Bali, tanaman padi bukan sekadar tanaman biasa, melainkan
           simbol kesuburan, kekayaan, dan keindahan yang terkait erat dengan Dewi Sri.
           Dalam  tradisi  turun  temurun,  perempuan  Bali  menggambarkan  kecantikan
           dengan  merawat  kulit  menggunakan  air  rend  aman  beras,  yang  dianggap
           sebagai  rahasia  kecantikan  mereka.  Kepercayaan  tersebut  menjadikan  air
           rendaman  beras  bukan  hanya  sebagai  pembersih  wajah,  tetapi  juga  diyakini
           memiliki  kemampuan  untuk  mencerahkan  kulit.  Dalam  pembuatan  produk
           Herborist beberapa produk yang menggunakan kandungan dari tanaman padi
           ini ada lulur, lotion, dan sabun.

















                                                                                                                18 18
   14   15   16   17   18   19   20   21   22   23   24