Page 8 - MODUL RAHAYU PREMESTI 4121003
P. 8
KEGIATAN PEMBELAJARAN PERTEMUAN 1
Energi adalah kemampuan untuk melakukan usaha (kerja) dan mengalami
perubahan.
Bentuk-Bentuk Energi
1. Energi Potensial
energi yang tersimpan pada sebuah benda atau sesuatu karena posisi atau
kedudukannya. Energi potensial terbagi lagi menjadi beberapa macam, yaitu
energi potensial gravitasi, energi potensial pegas (elastis), dan energi
potensial listrik.
2. Energi Kinetik
energi yang dimiliki sebuah benda bermassa akibat geraknya.
3. Energi mekanik
umlah energi potensial dan energi kinetik pada sebuah benda atau sistem.
4. Energi listrik dan energi potensial listrik
Energi potensial listrik adalah usaha untuk memindahkan muatan dalam
beda potensial listrik. Sementara itu, energi listrik adalah energi yang
dihasilkan oleh arus listrik yang bekerja pada sebuah perangkat listrik.
5. Energi Panas (Termal)
energi panas yang tersimpan pada sebuah benda, dan energi panas yang
dipindahkan ke benda lain (kalor).
6. Energi Kimia
Energi kimia merupakan energi yang terkandung dalam ikatan atom-atom
penyusun sebuah materi. Energi kimia juga merupakan sumber energi yang
dapat diolah oleh tubuh makhluk hidup.
7. Energi Nuklir
melalui radioaktif dari uranium dan plutonium
8. Energi Cahaya
energi cahaya merupakan energi yang menghasilkan cahaya. Cahaya pada
matahari digunakan tumbuhan untuk melakukan fotosintesis dan
menghasilkan oksigen untuk menopang kehidupan.
9. Energi Bunyi
energi bunyi yang menghasilkan sumber bunyi.
1