Page 6 - Hitam dan Putih Kertas Robek Presentasi Tugas Kelompok
P. 6
1.Karya seni keramik
Karya keramik dalam bentuk seni terapan banyak kita lihat dalam
kehidupan sehari-hari. Bentuk karya seni keramik terapan di
antaranya berupa perlengkapan ma- kan dan minum, guci,
peralatan memasak, serta hiasan bangunan.Salah satu daerah
penghasil gerabah atau keramik yang terkenal adalah Lombok.
Gerabah atau keramik dari daerah tersebut memiliki keistimewaan
tersendiri. Keramik Lombok dihiasi dengan anyaman rotan seperti
tampak pada Gambar 6. Daerah lain yang juga terkenal sebagai
peng- hasil keramik atau gerabah yaitu Kasongan (Yogyakarta),
Bayat (Klaten), dan Purwakarta(Jawa Barat).