Page 17 - E-Modul Sistem Pendingin
P. 17
URAIAN MATERI
NO Gambar Fungsi
Tutup radiator menjaga
tekanan yang konstan di dalam
saluran pendingin. Tutup
radiator memiliki katup tekanan
dan katup vakum. Saat tekanan
dalam radiator ada dalam
kisaran spesifikasi, katup
tekanan dan katup vakum
tertutup untuk merapatkan
radiator. Saat suhu coolant naik
dan tekanan dalam radiator
6 diatas level spesifikasi, katup
tekanan membuka untuk
melepaskan coolant dari dalam
radiator menuju tangki
Gambar 7. Tutup Radiator
reservoir. Saat suhu pendingin
turun dan tekanan dalam
radiator turun di bawah
tekanan udara luar (tekanan
negatif), katup vakum membuka
untuk menyedot coolant dari
tangki reservoir sampai tekanan
negatif hilang.
Tangki reservoir
merupakan sebuah tangki
penampung coolant saat
radiator meluap dan
menyediakan coolant saat
radiator perlu tambahan
7
coolant. Tangki ini
menyimpan coolant pada
Gambar 8. Tanki Reservoir level konstan. Tangki
reservoir dihubungkan ke
radiator dengan selang
over flow.
Sistem Pendingin
Kendaraan Ringan