Page 57 - BUKU CERITA ANTOLOGI KELAS B KELOMPOK 8.
P. 57
Di sebuah sekolah dasar, terdapat
seorang murid kelas 5 bernama
Rani. Suatu hari, di pelajaran Ilmu
Pengetahuan Alam (IPA), Bu Guru
Siti menjelaskan tentang siklus
air. "Air menguap dari permukaan
laut, kemudian membentuk awan,
dan akhirnya turun kembali
sebagai hujan," kata Bu Guru Siti
dengan bersemangat. Namun,
Rani merasa ada yang aneh. Saat
melihat keluar jendela, ia
memperhatikan bahwa air di
sumur sekolah selalu penuh,
meskipun sudah lama tidak hujan.