Page 178 - Tugas Akhir
P. 178

Ayo Membaca




                       Dengarkanlah pembacaan teks percakapan

                       berikut!

                       Dua orang temanmu akan membacakannya

                       ke depan kelas.

                       Setelah kamu dengarkan, coba baca kembali

                       untuk meningkatkan pemahamanmu!


                       Bu Guru :  “Anak–anak, kita sekarang sudah

                                         di lingkungan pantai.
                                        Bagaimana perasaan kalian?”

                       Beni           :  “Kami sangat senang, Bu.”

                       Bu Guru :  “Sekarang silakan bermain dulu, tetapi

                                         tidak boleh jauh-jauh.

                                        Paham, anak-anak?”

                       Siswa   :  “Paham, Bu.”

                       Beni           :  “Bu, saya ingin bermain layang-layang”.

                       Bu Guru :  “Boleh, Beni.”

                       Lani           :   “Kalau kami ingin menulis-nulis di pasir,

                                         Bu.”

                       Bu Guru :  “Silakan. Tetapi ingat, jangan terlalu

                                         dekat dengan tepi pantai, ya.”

                       Siswa          :  “Baik, Bu.”

                       Bu Guru :   “Sebelum bermain, Ibu mau bertanya.

                                         Benda apa saja yang ada di pantai?”

                       Dayu           :  “Kapal, pancingan, keranjang ikan,

                                         jaring, pelampung, dan sampan, Bu.”

                       Mey            :  “Pasir, batu, air, dan kerang, Bu.”







                                                                         Subtema 4: Bermain di Tempat Wisata     171
   173   174   175   176   177   178   179   180   181   182   183