Page 28 - BAHAN AJAR IPA K13 Kelas 7 2019
P. 28

Pemuaian

                  Pemuaian adalah perubahan benda akibat dari bertambahnya suhu. Ketika
                  suhu berubaha menjadi terlalu panas atau terlalu dingin maka ada benda
                  tertentu  yang  mengalami  perubahan.  Pemuaian  dibagi  menjadi  3  yaitu
                  pemuaian zat padat, cair dan gas.
                  Pemuaian zat padat terjadi apabila zat padat dipanaskan, apabila didinginkan
                  maka  akan  menyusut.  Pemuaian  terjadi  pada  semua  bagian  benda  yaitu
                  panjang,  lebar,  dan  tebal.  Contoh  pemanfaatan  pemuaian  zat  padat  yaitu
                  pada bimetal. Bimetal dimanfaatkan pada termostat.
                  Prinsip kerja termostat yaitu : jika udara di ruangan dingin, keping bimetal
                  akan menyusut, membengkok dan menyentuh logam biasa sehingga saling
                  bersentuhan.  Sentuhan  tersebut  menyebabkan  rangkaian  tertutup  dan
                  menyalakan pemanas sehingga ruangan menjadi hangat.
                  Jika  menginginkan  ruangan  dingin,  cara  kerjanya  juga  sama  yaitu  :  saat
                  ruangan  panas,  termostat  bengkok  dan  menghubungkan  rangkaian  listrik
                  sehingga ruangan menjadi dingin.
                  Besaran  yang  menentukan  pemuaian  zat  padat  adalah  koefisien  muai
                  panjang.  Koefisien  muai  panjang  zat  padat  adalah  bilangan  yang
                  menunjukkan  pertambahan  panjang  tiap  satu  satuan  panjang  zat  itu  jika
                  suhunya dinaikkan 1°C.
                  Contoh koefisien muai panjang zat padat yaitu apabila muai panjang kaca 9
                  x       /°C berarti jika 1 meter kaca suhunya bertambah 1°C maka panjang

                  kaca bertambah 9 x             meter. Contoh lain koefisien muai panjang seperti
                  gambar berikut.
























                                                                                                                 28
   23   24   25   26   27   28   29   30   31   32   33