Page 9 - E-MODUL KIMIA ORGANIK II-REVISI
P. 9

DID YOU






                         Know









                                             Saat kamu makan sesuatu yang asam, seperti lemon, secara


                                             tidak sadar kamu pasti akan mengernyitkan wajah, iya kan?

                                                   Kenapa, ya, lemon bisa asam? Ada kandungan apa aja

                                                   sih, di dalamnya? Ternyata rasa asam tersebut berasal

                                                      dari asam sitrat yang ada di dalam buah lemon, loh.

                                                     Asam sitrat ini biasa ditemukan pada tumbuhan jenis

                                                    citrus, seperti  lemon & jeruk. Asam sitrat merupakan

                                                 salah satu golongan asam karboksilat, loh. Apa, sih, asam

                                        karboksilat itu? Untuk lebih mengenalnya,  yuk pahami materi ini!













            Asam  karboksilat  merupakan  senyawa  organik  turunan  alkana  yang

      mengandung  sebuah  gugus  karboksil  (-COOH).  Gugus  karboksil  mengandung

      sebuah gugus kerobonil dan sebuah gugus hidroksil dengan rumus umum R-

      COOH. Asam karboksilat bereaksi dengan alkohol dan fenol menghasilkan ester

      dan  membentuk  air  sebagai  produk  sampingan  (Fessenden  &  Fessenden,
      1994).

           Asam karboksilat memiliki titik didih lebih tinggi daripada senyawa organik

      lainnya yang bobot molekulnya sebanding (Riswanto, 2009). Beberapa anggota

      asam  karboksilat  berwujud  cairan  tak  berwarna  dengan  bau  yang  tajam,

      bersifat  polar  dan  membentuk  ikatan  hidrogen  dengan  molekul  lain  (Hart,
      2003).  Asam  karboksilat  digunakan  sebagai  bahan  pembuatan  sabun,

      pembuatan  cuka,  dan  digunakan  sebagai  koagulan  dalam  pembuatan  karet

      (Martin, 2012).

                                                                                                            viii
                              K I M I A   O R G A N I K   I I - A S A M   K A R B O K S I L A T
   4   5   6   7   8   9   10   11   12   13   14