Page 30 - E-Modul Moderasi Beragama dalam Bingkai Toleransi
P. 30
Hikmah
Bersikap toleransi melahirkan banyak hikmah
diantaranya sebagai berikut:
• Tumbuhnya sikap saling menghargai dan
menghormati sehingga terciptalah hubungan yang
harmonis dan damai
• Menguatkan tali persaudaraan antar sesama.
Toleransi sebagai upaya memupuk persaudaraan
dan menyambung hubungan dalam kebaikan dan
kedamaian.
• Meningkatkan rasa nasionalisme. Orang yang
memiliki rasa toleransi yang tinggi cenderung
memiliki rasa cinta yang tinggi pula pada tanah
air. Sebab ia menyadari bahwa Indonesia adalah
negara majemuk yang memiliki banyak
perbedaan.
• Meminimalisir timbulnya konflik secara verbal
maupun nonverbal sehingga dapat terhindar dari
perpecahan.
24