Page 45 - K.D 3.27 Termodinamika
P. 45
TERMODINAMIKA
RANGKUMAN
1. Hukum ke- Nol termodinamika menyatakan bahwa “Jika dua sistem yang terpisah
berada dalam kesetimbangan termal dengan sistem yang lain (sistem yang ketiga),
maka kedua sistem tersebut juga berada dalam kesetimbangan termal”.
2. Hukum I Termodinamika menyatakan bahwa “Untuk setiap proses apabila kalor
Q diberikan kepada sistem dan sistem melakukan usaha W, maka akan terjadi
perubahan energi dalam ΔU = Q – W”
3. Perubahan energi dalam selama proses termodinamika apapun hanya bergantung
pada keadaan awal dan keadaan akhir, tidak bergantung pada lintasan yang
menghubungkan kedua keadaan itu.
Jenis-jenis proses termodinamika
Proses isokhorik : berlangsung pada volume konstan
Proses isobarik : berlangsung pada tekanan konstan
Proses isotermal : berlangsung pada suhu konstan
1.1. Proses adiabatik : berlangsung tanpa ada perpindahan kalor antara sistem dan
lingkungan
4. Efesiensi mesin kalor η didefinisikan sebagai rasio antara usaha yang dilakukan W
dan kalor yang diberikan mesin oleh reservoir panas (Q1)
E-Modul Model Pembelajaran CinQASE Kelas XI KD 3.7
34