Page 19 - BUKU DIGITAL PENCEMARAN AIR (6)
P. 19
17
Hal tersebut dapat menyebabkan berkurangnya kadar oksigen
di dalam air. Akibatnya mahkluk hidup yang tinggal di perairan
seperti hewan dan tumbuhan akan akan kekurangan oksigen. Selain
itu, dengan berkembangnya mikroorganisme juga memungkinkan
berkembangnya mikroba patogen yang akan menimbulkan berbagai
macam penyakit.
5. Mengandung Endapan
Endapan dan koloida merupakan limbah yang berbentuk padat.
Limbah tersebut apabila dibuang ke perairan akan menyebabkan
pencemaran dan menimbulkan pengendapan serta pembentukan
koloid. Limbah yang tidak terlarut dengan air akan mengendap di
dasar air dan yang dapat larut akan membentuk koloid sehingga
kepekatan atau berat jenis air akan meningkat dan warna air menjadi
berubah.
Hal ini mengakibatkan sinar matahari yang masuk ke dalam
air akan terhalangi. Sehingga proses fotosintes tanaman dalam air
akan terganggu