Page 13 - Panduan Multimedia Pembelajaran
P. 13
masyarakat untuk berperilaku tertentu [1]. Penetrasi
digital dan internet semakin kencang di generasi mereka.
Tetapi tidak dengan pengajar. Apabila archetype dari
sebuah generasi dapat kita pahami dengan baik,
terutama dalam konteks seni urban dan industri budaya,
terutama archetype dari generasi millenials sebagai
konsumen utama dari industri budaya saat ini. Maka,
kita akan dapat melakukan sebuah intervensi seni juga
budaya yang mengakar pada memori kolektif sebuah
masyarakat.
Sebagai turunannya dalam mencapai merdeka
belajar, perubahan generasi yang terjadi harus segera
dipahami dengan baik dan juga bijak. Gagasan yang
harus dipahami oleh dosen adalah karakteristik media
dan konten yang biasa dilihat, digunakan dan
digandrungi mahasiswa sebagai digital natives.
Istilah digital native (digital sejak lahir)
diperkenalkan Marc Prensky melalui serangkaian
artikelnya di tahun 2001 [2] untuk merujuk ke sebuah
5