Page 71 - EBOOK_Dasar - Dasar Pakan Ternak 2
P. 71

Dari  berbagai  jenis  tanaman,  dalam  pengolahan  tanahnya  akan
                                        berbeda-beda  antara tanaman  yang satu dengan  tanaman yang

                                        lainnya. Misalnya untuk tanaman padi tanah harus dibajak atau
                                        dicangkul  sampai  bongkah-bongkah  tanahnya  menjadi  kecil,

                                        kemudian digaru sampai tanahnya menjadi gembur dan menjadi

                                        lumpur,  barulah  ditanami.  Karena  tanaman  yang  akan
                                        diusahakan  adalah  tanaman  hijauan  pakan  ternak,  maka

                                        kebanyakan tanah yang digunakan kebanyakan bukanlah tanah

                                        sawah melainkan tanah darat atau tanah tegalan.

                                        Dalam  mengolah  tanah  harus  memperhatikan  segi  iklimnya,

                                        yang  menyangkut  air,  udara,  cahaya  dan  suhu.  Pada  musim

                                        kemarau  yang  perlu  diperhatikan  adalah  bagaimana  caranya
                                        untuk mempertahankan air. Sedangkan pada musim penghujan

                                        yang  perlu  diperhatikan  adalah  bagaimana  caranya  untuk
                                        mengatasi pembuangan air.


                                      Topografi Tanah atau Keadaan Tanah

                                        Pengolahan  tanah,  pada  tanah  yang  dalam  keadaan  datar  akan

                                        berbeda  dengan  tanah  dengan  keadaan  miring  atau  berbukit-
                                        bukit. Keadaan tanah yang akan diolah ada hubungannya dengan

                                        alat  yang  akan  digunakan.  Apabila  menggunakan  alat-alat

                                        mekanisasi  pertanian  seperti  traktor,  maka  harus  diperhatikan
                                        dengan  sungguh-sungguh.  Sebab  menggunakan  traktor  pada

                                        tanah  miring  atau  berbukit  sangat  berbahaya,  karena  bisa
                                        menyebabkan terbaliknya traktor tersebut.


                             5)  Penentuan Kebutuhan Pupuk

                                Kebutuhan pupuk suatu lahan tergantung dari kesuburannya. Semakin
                                kurus suatu lahan maka kebutuhan pupuk akan semakin banyak, begitu

                                sebaliknya  semakin  subur  maka  kebutuhan  pupuk  semakin  sedikit.



                                                                                                         59
   66   67   68   69   70   71   72   73   74   75   76