Page 4 - Modul Digital Teknik Sablon Teknologi Pendidikan FIP UNM
P. 4
KATA PENGANTAR
Puji syukur penulis panjatkan kehadirat Allah SWT yang selalu melimpahkan rahmat
dan hidayah-Nya sehingga penulis mampu menyelesaikan modul yang berjudul Teknik Sablon.
Teknik sablon adalah teknik cetak tertua dan termudah dari semua teknik cetak yang ada, selain
itu, teknik ini memiliki keunggulan, yaitu dapat diterapkan pada semua media maupun bidang.
Tujuan modul ini untuk memudahkan mahasiswa dalam memahami isi mata kuliah
teknik sablon. Modul ini dapat dijadikan pegangan bagi mahasiswa Strata 1 Program Studi
Teknologi Pendidikan khusunya yang mengambil mata kuliah Teknik Sablon, modul ini juga
dilengkapi dengan beberapa komponen pembelajra yaitu identitas modul, CP-MK, deskripsi
singkat materi, petunjuk penggunaan modul, tujuan pembelajaran, isi atau materi, penugasan
mandiri, soal latihan, penilaian diri, dan jawaban soal latihan
Penyusunan modul ini tidak luput dari dukungan dosen pembimbing, teman-teman dan
keluarga tercinta. Sehingga dalam kesempatan ini, penulis sampaikan ucapan terima kasih
kepada dosen pembimbing Bapak Dr. Pattaufi , S.Pd., M.Si. dan Ibu Dr. Nurhikmah H, S.Pd.,
M.Si. teman-teman dan keluarga yang telah memberikan dukungan, mensupport dan
memfasilitasi untuk penyusunan Modul ini sehingga dapat diterima dan dimanfaatkan oleh
mahasiswa
Akhir kata, semoga modul ini dapat memberikan manfaat yang baik, membantu dalam
mempelajari dan memahami mata kuliah teknik sablon
Makassar, 21 Februari 2024
Penulis
ii