Page 11 - Segala puji dan syukur penulis panjatkan kepada Allah SWT atas rahmat dan karunia-Nya yang memungkinkan penulis menyusun E-Modul Fisika Kelas XI dengan fokus pada materi Alat Optik. Modul ini membahas secara mendalam alat-alat optik seperti mata, kamera,
P. 11
F. Petunjuk Penggunaan E-Modul
Sebelum memulai pembelajaran, perhatikan petunjuk
penggunaan e-modul berikut ini:
1. Bacalah do’a sebelum memulai pembelajaran untuk
mendapatkan kelancaran dan keberkahan dalam
memahami materi.
2. Ikuti langkah-langkah pembelajaran di e-modul ini
dengan teliti agar kamu bisa memahami semua
materi dengan baik.
3. Mulailah dengan menonton video yang sudah
disediakan. Perhatikan baik-baik penjelasannya.
4. Setelah menonton, tuliskan pertanyaan yang muncul
di form yang sudah tersedia. Ini akan membantu kamu
memahami materi lebih baik.
5. Lakukan praktikum atau simulasi sesuai dengan
petunjuk yang ada di e-modul.
6. Analisislah hasil percobaan yang telah kamu lakukan
dan bandingkan dengan teori alat optik yang telah
kamu pelajari!
7. Presentasikan hasil dan temuanmu di depan kelas
agar dapat didiskusikan bersama teman dan guru.
8. Kerjakan tugas yang diberikan di setiap bagian
kegiatan belajar.
E-MODUL FISIKA BERBASIS SAINTIFIK 5