Page 34 - E-modul Interaktif berbasis Discovery Learning pada Materi Fluida statis
P. 34
Fluida Statis | Kelas XI
b)Melayang
Jika benda dicelupkan seluruhnya kedalam fluida (air), maka gaya apung (Fa)
sama dengan berat benda W (Fa = W).
c)Tenggelam
Jika benda dicelupkan seluruhnya kedalam fluida (air), maka gaya apung ( F a)
lebih kecil dari berat benda W (Fa < W). Sehingga benda bergerak kebawah
menuju dasar wadah air. Ini adalah konsep tenggelam.
Verifikasi Data
Tekanan Hidrostatis
Dari percobaan praktikum tersebut Tekanan hidrostatis adalah tekanan
yang diakibatkan oleh gaya yang ada pada zat cair terhadap suatu luas bidang
tekan, pada kedalaman tertentu. Kasarnya, setiap jenis zat cair, akan
memberikan tekanan tertentu, tergantung dari kedalamannya. Menurut Teori
Torricelli, kecepatan fluida yang keluar melalui lubang dengan suatu ketinggian
sama dengan kecepatan fluida yang jatuh dari ketinggian yang sama. Makin
dalam kedudukan lubang tempat fluida keluar, maka akan makin besar juga
kecepatan menyemburnya fluida tersebut.
Semakin jauh suatu titik dalam zat cair dari permukaannya, maka akan
semakin besar tekanan hidrostatisnya. Hal ini karena tekanan air berbanding
lurus dengan kedalaman air,massa jenis,dan ketinggian air (percepatan gravitasi
bernilai tetap).Jika ketinggian zat cair makin bertambah,maka tekanan juga
makin besar.
33