Page 7 - INSIDEN kimia
P. 7
DAMPAK INSIDEN KIMIA PADA KESEHATAN MASYARAKAT
Terdapat beberapa dampak dari paparan bahan kimia terhadap kesehatan masyarakat, yakni
Stres dan kecemasan
Insiden kimia yang besar berpotensi menimbulkan ketakutan di masayarakat karena dapat mengakibatkan sejumlah
besar kematian dan kesakitan.
Kematian dan kesakitan
Sejarah mengungkapkan banyak insiden kimia besar yang menyebabkan banyak kematian dan kesakitan yang
dampaknya bertahan hingga bertahun-tahun (misalnya tragedi di Bhopal, India pada 1984). Namun, ada banyak pula
insiden yang dinilai tidak cukup besar namun secara kumulatif memiliki dampak kesehatan yang besar.
Kerugian sosial dan ekonomi
Kerugian ekonomi yang signifikan dapat timbul akibat insiden kimia karena pasti beberapa insiden akan
mempengaruhi kondisi sosial ekonomi seperti mata pencaharian, investasi, dan mengakibatkan biaya lainnya seperti
penutupan fasilitas perawatan kesehatan, sekolah, pabrik, dll.