Page 4 - e modul minyak bumi
P. 4
PETUNJUK PENGGUNAAN
E-MODUL
Salam pelajar Indonesia, tetap semangat dalam belajar ya, selalu menjadi bagian
dari generasi emas bangsa Indonesia ini. Dengan menggunakan modul ini kalian
akan belajar konsep kimia yang menarik, yaitu tentang Minyak Bumi.
Pada modul ini kalian akan mempelajari Asal usul minyak bumi, komposisi minyak
bumi, fraksi-fraksi minyak bumi, bensin dan dampak pembakaran bahan bakar
Untuk memudahkan penggunaan e-modul ini, hal yang harus anda lakukan yaitu :
1. Baca secara seksama daftar isi modul agar tahu apa yang dibahas dalam modul
ini
2. Pahami kompetensi dasar dan indikator pembelajaran yang harus anda capai
3. Pelajari materi minyak bumi secara berurutan
4. Kerjakan Latihan soal untuk mengukur sejauh mana pemahaman anda dalam
mempelajari materi minyak bumi
5. Apabila menemui kendala, jangan sungkan bertanya pada teman atau Bapak/Ibu
guru
6. Selamat belajar
Setelah mempelajari modul ini diharapkan kalian memiliki kompetensi dasar sebagai
berikut :
Kompetensi Dasar :
3.2. Menjelaskan proses pembentukan fraksi-fraksi minyak bumi, teknik pemisahan
serta kegunaannya
3.1 Menjelaskan proses terbentuknya minyak bumi
3.2 Menjelaskan komposisi minyak bumi
3.3 Menjelaskan cara-cara pengolahan minyak bumi
3.4 Menjelaskan proses pengubahan fraksi minyak bumi
3.5 Menjelaskan kegunaan minyak bumi berdasarkan fraksi-fraksinya.