Page 24 - modul tem 7 peristiwa dalam kehidupan kelas V SD_Neat
P. 24
Ayo Berkreasi
Selain kegiatan mengisi kmerdekaan, sebagai pelajar kita harus
memperhatikan kondisi di lingkungan sekitar kita. Banyak fenomena yang terjadi
setiap hari sehingga menyebabkan perubahan-perubahan yang dapat
mempengaruhi kelangsungan hidup masyarakat. Sebagai pelajar kita juga dapat
melkasanakan kegiatan-kegiatan positif seperti mengamati apa saja yang terjadi di
sekitar kita. setelah kita mempelajari fenomena menyublim yang sering terjadi
dilingkungan sekitar kita, kali ini kita akan belajar fenomena perubahan wujud
benda dari gas menjadi padat. Pernahkah kalian menemukan fenomena di sekitar
kalian yang berhubungan dengan perubahan wujud benda dari gas menjadi padat?
Dapatkah kalian menyebutkan peristiwa apa saja yang memungkinkan
perubahan benda dari gas menjadi padat?
Contoh 1
Pernahkah kalian berkunjung ke Kota Pati atau Rembang?
Fenomena apa saja yang kalian temui saat berada di sana?
Pernahkah kalian jumpai petani garam yang sedang memproduksi garam di pesisir
laut Kota Rembang ?
Gambar 2.1 Petani Garam Rembang
24