Page 8 - 2301020163_Putri Tresna Lestari Yulianto_PGSD F
P. 8
2. Indonesia sebagai Negara Agraris
Indonesia sebagai negara agraris karena negara Indonesia
sebagianbesar rakyatnya bermata pencaharian dengan bercocok
tanam. Dengan wilayah daratan luas, penduduk di negara agraris
dapat mengolah tanah untuk dimanfaatkan menjadi lahan-lahan
pertanian dan perkebunan. Hasil bercocok tanam ini dapat
dijadikan usaha untuk memenuhi kebutuhan hidup mereka.
Ada beberapa ciri-ciri negara agraris diantaranya:
a. Memiliki wilayah daratan yang luas sehingga bisa
dimanfaatkan sebagai lahan pertanian dan perkebunan.
b. Memiliki lahan sawah, ladang, dan kebun yang luas.
c. Masyarakatnya memenuhi kebutuhan hidupnya dan
berkegiatan ekonomi dari hasil pertanian dan perkebunan.
d. Umumnya, negara agraris juga berkaitan dengan bidang
peternakan karena pakan ternak yang baik juga dapat dibuat
dari hasil pertanian.
Ayo scan disini !!!