Page 197 - KM IPA-BS-KLS-IX
P. 197
kelenjar endokrin: Kelenjar yang tidak memiliki saluran khusus.
menopause: Berhentinya siklus menstruasi pada wanita.
metamorfosis: Proses pertumbuhan dan perkembangan hewan yang sangat
berbeda pada struktur tubuhnya pada saat kecil dengan dewasa
mitosis: Pembelahan sel tubuh makhluk hidup.
molekul Diatomik: zat yang memiliki dua atom yang sama yang membentuk
ikatan kimia.
monohibrid: Persilangan dengan satu sifat beda.
morula: Penambahan jumlah sel pada zigot
netralisasi: reaksi antara asam dan basa untuk menghasilkan garam dan air
neuron: Sel saraf
penyakit berbasis: Kelainan yang terjadi pada tubuh manusia yang
lingkungan diakibatkan oleh interaksi antara manusia dengan segala sesuatu
disekitarnya yang memiliki potensi penyakit.
pH: suatu ukuran tingkat keasaman zat.
progesteron: Hormon pada wanita yang terlibat dalam siklus menstruasi.
pubertas: Masa peralihan dari anak-anak ke remaja yang ditandai dengan
aktifnya hormon reproduksi.
pupa: Fase puasa pada serangga yang berfungsi untuk membentuk struktur
tubuh.
produk reaksi: hasil akhir yang diperoleh dari suatu reaksi kimia berupa unsur,
molekul dan/atau senyawa.
reaktan: zat-zat yang digunakan di awal reaksi untuk membentuk produk reaksi
kimia.
telur amniotik: Tipe telur yang membungkus embrio dalam cairan
testosteron: Hormon pada laki-laki yang menentukan ciri seks sekunder.
transkripsi: Penyalinan kode genetik DNA menjadi mRNA.
translasi: Penerjemahan kode genetik mRNA menjadi asam amino.
zigot: Sel telur yang terfertilisasi.
183