Page 43 - KM Informatika-BS-KLS-IX
P. 43
Apersepsi
Dalam materi Berpikir Komputasional kelas VII, VIII, dan IX, kemampuan
kalian dalam berpikir komputasional selalu diasah. Menurut kalian, mengapa
berpikir komputasional begitu penting dalam bidang Informatika?
Kata Kunci
Berpikir komputasional, penyelesaian masalah, algoritma, struktur data,
ekspresi logika, operasi logika.
A. Struktur Data
Pada materi kelas VII dan VIII, kalian sudah mempelajari struktur data daftar
(list) dan tumpukan (stack). Pada kelas IX ini, kalian akan mempelajari dua
struktur data lain yang sering digunakan dalam bidang Informatika, yaitu
graf (graph) dan pohon (tree).
Apakah kalian pernah memerhatikan bagaimana struktur susunan
kepengurusan dalam sebuah organisasi? Struktur organisasi tersebut biasanya
digambarkan dengan struktur pohon seperti yang diberikan pada Gambar
2.2.
Ketua
Wakil Ketua Bendahara
Koordinator bidang A Koordinator bidang B
Divisi 1 Divisi 2 Divisi 3 Divisi 4 Divisi 5
Gambar 2.2 Contoh Struktur Data Tree (Pohon)
Bab 2 Berpikir Komputasional 27