Page 97 - KM Informatika-BS-KLS-IX
P. 97
B. Literasi Numerik
Ayo, Kita Kerjakan
Aktivitas Individu
Aktivitas AP-K9-02: Proyek Hitung Rata-Rata dari N Nilai
Tujuan: Menggunakan perulangan dalam sebuah kasus literasi numerasi
Tingkat Kesulitan: 2
Konsep yang Digunakan: Variabel, Perulangan
Di kelas VIII lalu, kalian telah membantu bapak/ibu guru menghitung nilai
rata-rata seorang siswa dari dua nilai yang dimasukkan. Kali ini, bantulah
bapak/ibu guru menghitung nilai rata-rata kelas dari sejumlah siswanya.
Misalnya, dalam penilaian akhir semester, untuk suatu mata pelajaran Bahasa
Indonesia, terdapat lima siswa yang telah mengikuti ujian. Buatlah program
yang dapat menghitung nilai rata-rata dari kelima siswa tersebut!
Gambar 7.2 Ilustrasi Perhitungan Nilai Siswa
Agar makin jelas, perhatikan rincian program yang diharapkan berikut ini.
Input: Terdiri atas dua kelompok input
• N yang menyatakan banyaknya siswa.
• Nilai ujian Bahasa Indonesia dari N siswa.
Output: Tulisan di layar berupa nilai rata-rata ujian Bahasa Indonesia untuk
N siswa tersebut.
Kalian dapat menganalisis permasalahan ini dengan mengingat kembali
bagaimana menghitung rata-rata.
Bab 7 Algoritma dan Pemrograman 81