Page 10 - E-MODUL HUKUM NEWTON TENTANG GERAK
P. 10
Dalam bahasa sehari-hari, gaya berarti (a)
tarikan atau dorongan. Konsep gaya memberikan
deskripsi kuantitatif (terukur) tentang interaksi
antara dua benda antara benda dan lingkungannya.
Untuk menggerakan sebuah kotak di atas lantai,
kamu memberikan gaya berupa dorongan atau
tarikan. Kotak akan bergerak searah dengan
dorongan atau tarikan yang kamu berikan. Semakin
kuat kamu mendorong kotak itu, semakin cepat pula (b)
kotak itu bergerak searah dorongan kamu.
Ada dua hal yang mencirikan suatu gaya. Hal
pertama adalah kekuatan atau besar gaya itu dan
yang kedua adalah arah gaya yang diberikan. Karena
dicirikan oleh besar dan arahnya, gaya merupakan
besaran vektor.
Suatu gaya yang melibatkan kontak langsung
antara dua benda disebut gaya kontak (gaya sentuh). Gambar 5. Sebuah gaya dapat bekerja
Jadi dorongan atau tarikan tangan kamu pada kotak pada kotak sebagai (a) tarikan atau (b)
tadi merupakan salah satu contoh gaya kontak. dorongan
Untuk mendeskripsikan gaya, Anda harus mengetahui dua hal yaitu besar dan arah
gaya. Sebagai contoh, lomba tarik tambang, kedua tim menarik tambang dengan gaya yang
berlawanan arah. Jika masing-masing memberikan gaya yang sama, dengan kata lain terjadi
keseimbangan gaya.
Gambar 6. Lomba tarik tambang
Gaya yang ada dalam kehidupan sehari-hari biasanya adalah gaya langsung. Artinya, sesuatu
yang memberi gaya berhubungan langsung dengan yang dikenai gaya. Selain gaya langsung,
juga ada gaya tak langsung. Gaya tak langsung merupakan gaya yang bekerja diantara dua
benda tetapi kedua benda tersebut tidak bersentuhan. Contoh gaya tak langsung adalah gaya
gravitasi. Pada bagian ini kita akan mempelajari beberapa jenis gaya, antara lain, gaya berat,
gaya normal, gaya gesekan, dan gaya sentripetal. Gaya dibedakan menjadi beberapa jenis,
yaitu sebagai berikut :
10
E-Modul Fisika Kelas X SMA