Page 153 - KM Informatika-BS-KLS-VIII_Neat
P. 153

C.  Peringkasan Data
                    Pada umumnya, data yang akan dikelola itu berjumlah banyak dan sulit untuk
                    dipahami secara langsung.   Dengan melakukan peringkasan data,      kalian
                    dapat melihat gambaran secara umum dari data yang dimiliki        sehingga
                    analisis data dapat dilakukan dengan lebih  baik.  Ada beberapa cara untuk
                    melakukan peringkasan data,  antara lain menggunakan (1) fungsi kalkulasi
                    data berkondisi, SUMIFS dan COUNTIFS; (2) pivot tables; dan (3) tables
                    otomatis dari perangkat pengolah data.

                    1.  SUMIFS dan COUNTIFS
                    Di kelas VII,  kalian telah  mempelajari fungsi SUMIF  dan COUNTIF.  Di kelas
                    VIII  ini,  kalian akan mempelajari fungsi yang serupa,  yaitu  SUMIFS  dan
                    COUNTIFS. Apa perbedaan antara SUMIF dengan SUMIFS? Sama seperti yang
                    kalian pelajari di kelas Bahasa Inggris terkait objek tunggal dan jamak, ini lah
                    yang terjadi pada fungsi tersebut. Fungsi ini sama-sama menghitung jumlah
                    data yang memenuhi kondisi tertentu, hanya saja untuk SUMIF kondisi yang
                    ditentukan hanya satu,  sedangkan untuk SUMIFS   dapat memiliki lebih  dari
                    satu kondisi. Hal yang sama juga berlaku untuk fungsi COUNTIF dan COUNTIFS.
                       Nama Fungsi SUMIFS berasal dari dua kata kunci: “SUM” dan “IFS”, dimana
                    fungsi ini akan melakukan proses SUM  (data) apabila (IF)  memenuhi (satu
                    atau banyak kondisi).

                       Nama fungsi COUNTIFS   berasal  dari dua kata kunci:  “COUNT” dan “IFS”,
                    dimana fungsi ini akan melakukan proses COUNT (data) apabila IF memenuhi
                    (satu atau banyak kondisi).
                       Apabila kondisi yang diberikan lebih   dari satu,  kondisi yang harus
                    dipenuhi tersebut harus digabungkan dengan menggunakan operator logika
                    AND.  Dengan menggabungkan memakai AND      artinya kondisi tersebut  harus
                    terpenuhi semuanya.   Kondisi yang digunakan juga ada syarat tipe     data
                    tertentu, yaitu seperti berikut.

                                     Fungsi            Tipe Data yang dapat dihitung
                               SUMIFS            Teks
                               COUNTIF
                               COUNTIFS
                               SUM               Angka
                               SUMIFS
                               COUNT
                               COUNTIF
                               COUNTIFS



                                                                               Bab 6 Analisis Data  141
   148   149   150   151   152   153   154   155   156   157   158