Page 23 - E-MODUL KEAMANAN KOMPUTER FIKS_Neat
P. 23

b. Mengamankan pasar internal yang krusial untuk pengembangan selanjutnya
                     pasar  security  Eropa,  dan  menciptakan  industri  kriptografi  Eropa.  Ini
                     memerlukan  evolusi  metalitas  peraturan  dalam  batas  ketentuan  nasional,  mari

                     berfikir  dengan  cara  Eropa.  c.  Pemeritah  Eropa  dan  komisi  lain  berhadapan

                     dengan  kepercayaan  penuh,  kita  lihat  pasar  dan  dewan  perwakilan  telah
                     membahasnya , kita harus melakukan pembicaraan lebih lanjut dan memusatkan

                     pada  hal  perlindungan  publik  dari  pada  bahaya  publik.  d.  Akhirnya
                     mempromosikan  system  sumber  terbuka  yang  sesuai  dengan  teknologi  adalah

                     tahap penting untuk tahap ke depan guna membuka potensi pasar pengamanan
                     industri kriptografi Eropa.




                                Dalam keamanan sistem komputer yang perlu kita lakukan adalah untuk
                     mempersulit orang lain untuk mengganggu sistem yang kita pakai, baik itu kita
                     menggunakan  komputer  yang  sifatnya  stand  alone,  jaringan  local  maupun

                     jaringan  global.  Kita  harus  memastikan  system  bisa  berjalan  dengan  baik  dan

                     kondusif, selain itu program aplikasinya masih bisa dipakai tanpa ada masalah.


                     2.1 MENGAPA KITA MEMERLUKAN PENGAMANAN

                             Dalam  dunia  global  dengan  komunikasi  data  yang  berkembang  pesat  dari

                     waktu ke waktu, masalah keamanan ternyata masih sering luput dari perhatian
                     pemakai  komputer  meskipun  sebenarnya  masalah  itu  sudah  menjadi  isu  yang

                     sangat serius. Dalam dunia komunikasi data global dan perkembangan teknologi
                     informasi  yang  senantiasa  berubah  serta  cepatnya  perkembangan  software,

                     keamanan  merupakan  suatu  isu  yang  sangat  penting,  baik  itu  keamanan  fisik,
                     keamanan  data  maupun  keamanan  aplikasi.  Perlu  kita  sadari  bahwa  untuk

                     mencapai  suatu  keamanan  itu  adalah  suatu  hal  yang  sangat  mustahil,  seperti
                     yang ada dalam dunia nyata sekarang ini. Tidak ada satu daerah pun yang betul-

                     betul  aman  kondisinya,  walau  penjaga  keamanan  telah  ditempatkan  di  daerah
                     tersebut, begitu juga dengan keamanan sistem komputer. Namun yang bisa kita

                     lakukan adalah untuk mengurangi gangguan keamanan tersebut.











                                                                                                       15
   18   19   20   21   22   23   24   25   26   27   28