Page 78 - E-MODUL ORGANISASI DAN ARSITEKTUR KOMPUTER FIX
P. 78
adder).
Gambar 2. 28 Rangkaian FS dengan 2's complement
Jika jalur pengurang aktif artinya pengurang bernilai 1 maka yang
terjadi dengan proses penjumlahan sebagai berikut.
● A dijumlahkan dengan hasil proses (pengurang xor B)
dan ditambah 1 (Cin)
Komponen ini juga dapat digunakan sebagai penjumlah dengan
cara me-nonaktifkan jalur pengurang. Jika nilai pengurang=0 maka
secara otomatis komponen akan menjadi penjumlah penuh.
4.13 Pembanding
Pembanding adalah komponen yang berfungsi untuk
membandingkan 2 buah masukan. Luaran dari pembanding ada 3
yaitu yang menyatakan kedua masukan sama besar atau masukan
pertama kurang dari masukan kedua dan atau masukan pertama lebih
dari masukan kedua.
64