Page 23 - flibbook_latihdede
P. 23
Kecakapan vokasional, seringkali disebut pula dengan
ketrampilan kejuruan, artinya ketrampilan yang dikaitkan
dengan bidang pekerjaan tertentu yang terdapat di
masyarakat. Pada dasarnya melalui pengembangan
ketrampilan kewarganegaraan yang meliputi ketrampilan
intelektual dan ketrampilan partisipasi dan karakter
kewarganegaraan (secara antisipatori) diharapkan akan
mewarnai profesi mereka. Misalnya ketika seorang warga
negara berprofesi sebagai hakim , maka karakter
kewarganegaraannya tetap melekat. Karakter yang dimaksud
mislanya jujur, keteguhan hati, toleran terhadap ketidak
pastian. Atau ketika memilih profesi sebagai politisi , maka
karakter kewarganegaraan seprti : berpikir terbuka, berpikir
kritis, berpikir kewarganegaraan (peduli terhadap urusan-
urusan publik), keharuan, civility tetap melekat pada profesi
tersebut.

