Page 17 - Buku Saku Digital
P. 17
Mari kita mencari rumus kerucut :
Kerucut memiliki dua bidang sisi yaitu sisi alas dan sisi
lengkung atau disebut selimut.
Sisi alasnya berbentuk lingkaran.
Sisi lengkungnya jika dibentangkan akan membentuk jaring
lingkaran.
Memiliki garis pelukis yang menghubungkan titik puncak
dengan rusuk alasnya.
Antara jari-jari alas (r), tinggi kerucut (t), dan garis pelukis
(s), memiliki hubungan:
s²= r²+t²
Untuk mencari luas permukaan kerucut menggunakan rumus:
L = luas alas + luas selimut
= πr²+ πrs
= πr(r+s)
Untuk mencari volume menggunakan rumus:
V = 1/3×Volume tabung
= 1/3πr²t
Keterangan : r = jari-jari
t = tinggi
π = 22/7 atau 3,14
Bangun Ruang Sisi Lengkung 14