Page 15 - C:\Users\MyPC One Pro K3-24\OneDrive\Documents\FlipBook\
P. 15
E. Kesimpulan
1. Echinodermata atau yang biasa disebut dengan hewan berkulit
duri ini berasal dari bahasa Yunani yaitu echin yang memiliki arti
berduri, dan derma yang artinya kulit, atau yang lebih spesiesnya
disebut dengan hewan laut yang pergerakannya sangat lamban.
2. Echinodermata biasanya banyak dijumpai di seluruh perairan
pantai. Echinodermata dapat dijumpai mulai dari pantai yang
pasang surut sampai perairanyang cukup dalam sekalipun
Echinodermata merupakan salah satu hewan yang memakan
sampah, yaitu memakan sampah organik, dan memakan hewan
kecil lainnya. Echinodermata berespirasi dengan menggunakan
insang kulit kecil, sebagian jenis echinodermata bernapas dengan
menggunakan kaki ambulakral (kaki tabung), tetapi pada
Holoturoidea bernapas menggunakan batang-batang seperti
pohon yang berbentuk cloaca, sedangkan pada Ophiuroidea
berbentuk bursea. Echinodermata bereproduksi dengan cara
seksual.
3. Echinodermata terbagi menjadi 5 kelas yang masing-masing dari
kelas tersebut memiliki peranan tersendiri terhadap ekologilaut,
yaitu bintanglaut (Asteroidea), bulu babi atau urcin (Echinoidea),
lili laut (Crinoidea), teripang (Holothuroidea), dan bintang laut
mengular (Ophiuroidea).
4. Filum Echinodermata, yang mencakup bintang laut, teripang, lili
laut, bintang laut mengular dan bulu babi, memiliki peran positif
dan negatif dalam ekosistem laut serta dalam interaksi dengan
manusia.