Page 35 - Bioteknologi Berbasis Etnosains Napai
P. 35
C. DAMPAK BIOTEKNOLOGI DALAM KEHIDUPAN MANUSIA
Bioteknologi sangat berperan bagi peningkatan produksi pangan, terutama
bioteknologi di bidang pengolahan makanan, pertanian, dan peternakan. Namun,
bioteknologi juga memberikan dampak negatif.
1. Dampak Positif Bioteknologi
Berikut ini beberapa dampak positif bioteknologi dalam bidang pengolahan makanan,
pertanian, dan peternakan.
a. Bidang Pengolahan Makanan
Berkembangnya produksi bahan makanan, khususnya produk fermentasi sebagai
industry rumah tangga. Produk tersebut dapat menjadi sumber mata pencaharian
bagi masyarakat, memberi penghasilan tambahan untuk usaha sampingan, dan
mengurangi pengangguran.
Dihasilkanya sumber pangan alternatif untuk memenuhi kebutuhan gizi, seperti
produksi Chorella sp. dan Spirulina sp.
Diharapkan dapat mengatasi kekurangan pangan dengan meningkatkan kualitas
dan jumlah produksi bahan makanan melalui transgenik.
b. Bidang Pertanian dan Peternakan
Penggunaan pupuk biologi terbukti dapat meningkatkan hasil produksi komoditas
pertanian.
Penggunaan produk transgenik dapat meningkatkan nilai ekonomi tanaman
produksi, seperti penggadaan bibit seragam dalam jumlah yang besar.
Penggunaan agen biologi pengontrolan hama dapat mengurangi residu pestisida
pada produk pertanian.
27