Page 34 - Bahan Ajar Statistika
P. 34
Pembahasan:
Dengan diagram batang daun (DBD) tersebut, kita dapat dengan mudah menentukan statistik lima
serangkai. Dalam diagram batang daun, kolom banyaknya pengamatan dikenal sebagai kedalaman
datum. Tiap bilangan pada kolom kedalaman menyatakan seberapa jauh letak pengamatan-
pengamatan di bawah median dan statistik minimumnya atau di atas median dan statistic
maksimumnya. Kedalaman-kedalaman ini dapat dicatat di kolom kiri pada setiap ruas sampai
ditemui ruas yang memuat median. Pada ruas ini, kedalaman tidak dihitung melainkan frekuensinya
dicatat di antara tanda ( ) (dari diagram di atas adalah (11)).