Page 37 - C:\Users\HP\Documents\Flip PDF Professional\Salinan dari EBOOK NUR AMALIA\
P. 37
EBOOK BIOLOGI BERBASIS KONTEKSTUAL
Sistem Peredaran Darah
Peredaran limfa dimulai dari seluruh
tubuh dan berakhir di pembuluh balik.
Pada tempat-tempat pertemuan pembuluh
limfa terdapat kelenjar limfa. Kelenjar ini
menghasilkan zat antibodi yang disebut
limfosit, berfungsi untuk membasmi bibit
penyakit. Kelenjar limfa yang terdapat
dalam tubuh manusia, antara lain terdapat
pada ketiak, leher, paha, lipatan siku, tonsil,
amandel, adenoid. Agar lebih jelas tentang
sistem limfa Anda dapat memperhatikan
Gambar 18.1!
Gambar 18.1 Sistem Limfatik Manusia
E. Gangguan/Kelaiainan Pada Sistem Peredaran Darah
Pada uraian sebelumnya sudah dibahas secara mendetail tentang darah.
Begitu pentingnya peredaran darah dalam tubuh kita, sehingga kita perlu menjaga
kesehatannya dan menghindari hal-hal yang bisa menyebabkan gangguan pada
sistem peredaran darah. Beberapa gangguan yang perlu kita waspadai berkaitan
dengan sistem peredaran darah adalah sebagai berikut.
1). Leukimia/Kanker Darah
Pada uraian sebelumnya sudah dibahas secara mendetail tentang darah.
Begitu pentingnya peredaran darah dalam tubuh kita, sehingga kita perlu menjaga
kesehatannya dan menghindari hal-hal yang bisa menyebabkan gangguan pada
sistem peredaran darah. Beberapa gangguan yang perlu kita waspadai berkaitan
dengan sistem peredaran darah adalah sebagai berikut.
2). Hipertensi
Hipertensi adalah tekanan darah, yang disebabkan karena penyempitan
pembuluh darah. Tekanan sistolnya sekitar 140 - 200 mmHg dan tekanan diastolnya
sekitar 90 - 110 mmHg. Tekanan darah yang terlalu tinggi dapat menyebabkan
pecahnya pembuluh darah atau tersumbatnya arteri di otak. Hal ini dapat
mengakibatkan penderita meninggal dunia karena stroke
EBOOK BIOLOGI KELAS XI SMA/MA 35