Page 56 - KOSP SDN TRAWAS 1 2023
P. 56
BAB III
KALENDER PENDIDIKAN
3.1 Pengertian
Kalender pendidikan adalah pengaturan waktu untuk kegiatan
pembelajaran peserta didik selama satu tahun ajaran, yang mencakup
permulaan tahun ajaran, minggu efektif belajar, waktu pembelajaran efektif
dan hari libur.
Dalam menyusun kalender pendidikan, Sekolah Dasar Negeri Trawas
1 Kecamatan Trawas menyesuaikan dengan kebutuhan daerah,
karakteristik sekolah, kebutuhan peserta didik dan masyarakat, dan
berpedoman pada kalender pendidikan yang dikembangkan oleh Dinas
Pendidikan dan Sekolah.
3.2 Alokasi Waktu
Pada kurikulum 2013 alokasi waktu satu jam pembelajaran juga 35
menit, jumlah minggu efektif termasuk ulangan harian, tetapi tidak
termasuk pekan ulangan tengah semester ganjil dan genap serta ulangan
akhir semester ganjil dan semester genap.
Pelaksanaan program remedial dan pengayaan dilaksanakan
sepanjang semester. Kegiatan pengembangan diri dalam bentuk kegiatan
ekstrakurikuler, penguatan konsep, bimbingan karir, layanan klinik
akademik, dan rapat-rapat dewan pendidik dilaksanakan sore hari setelah
jam pelajaran.
3.3. Penetapan Kalender Pendidikan
Kalender pendidikan Sekolah Dasar Negeri Trawas 1 Kecamatan
Trawas ditetapkan sebagai berikut:
1. Permulaan tahun pelajaran baru dimulai minggu ketiga bulan Juli.
2. Waktu Pelajaran
Kegiatan belajar mengajar dimulai minggu ketiga bulan Juli dan
diakhiri minggu terakhir bulan Juni pada tahun berikutnya.
3. Pada awal minggu ketiga bulan Juli diadakan kegitan LOS (Layanan
Orientasi Siswa) selama 2 hari.