Page 24 - Flipbook Sistem Peredaran Darah
P. 24
3 Pembuluh Kapiler
Pembuluh-pembuluh darah dalam tubuh menjadi sangat sempit sampai
tidak bisa lagi disebut sebagai pembuluh nadi atau pembuluh balik. Bagian ini
disebut kapiler. Kapiler adalah pembuluh darah terkecil, hanya bisa dilihat
dengan bantuan mikroskop. Kapiler menghubungkan pembuluh nadi dengan
pembuluh balik. Dinding kapiler hanya setebal satu sel. Tubuhmu lebih banyak
mempunyai kapiler daripada pembuluh nadi dan pembuluh balik.
Gambar 2.3 Perbandingan ukuran pembuluh kapiler dengan rambut
https://tinyurl.com/2njp9hjj
Kapiler berupa pembuluh darah halus yang memungkinkan terjadinya
pertukaran zat antara darah dengan sel jaringan tubuh. Pembuluh kapiler
menghubungkan ujung pembuluh nadi terkecil (arteriola) dan ujung pembuluh
vena terkecil (venula). Makanan dan oksigen meresap ke sel tubuh melalui
dinding kapiler yang tipis. Zat-zat sisa, misalnya karbondioksida bergerak dari
sel-sel tubuh meresap ke dalam kapiler untuk dibawa kembali ke jantung. CO2
TEKANAN DARAH
Tekanan darah adalah pengukuran kekuatan gaya pada dinding arteri pada saat
jantung memompa darah ke seluruh tubuh. Hasil pengukuran tekanan dinyatakan dalam
16