Page 73 - E-MODUL SISTEM SIRKULASI & SISTEM EKSKRESI KELAS XI_Neat
P. 73

Gangguan                                       Penjelasan


         Glikosuria (glukosuria)       Merupakan  ekskresi  glukosa  ke  dalam  urin  sehingga
                                       menyebabkan  dehidrasi  karena  banyak  air  yang  akan
                                       terekskresi ke dalam urin.

         Albuminuria                   Merupakan  penyakit  yang  terjadi  akibat  ginjal  tidak  dapat
                                       melakukan  proses  penyaringan,  khususnya  penyaringan
                                       protein.  Albumin  (protein)  yang  tidak  dapat  tersaring  akan
                                       dikeluarkan bersama urin. Penyakit albuminuria disebabkan
                                       oleh terjadinya kerusakan pada glomerulus.

         Batu ginjal                   Merupakan  penyakit  yang  disebabkan  oleh  adanya
                                       pengendapat pada rongga ginjal (kandung kemih). Endapan
                                       dapat berupa senyawa kalsium dan penumpukan asam urat.
                                       Pengendapan  biasanya  disebabkan  oleh  adanya  kelainan
                                       metabolisme, sering menahan buang air kecil, dan kurangnya
                                       minum  air.  Penyumbatan  tersebut  dapat  diatasi  dengan
                                       mengonsumsi  obat-obatan  apabila  batu  masih  berukuran
                                       kencil,  akan  tetapi  jika  batu  sudah  membesar  maka  harus
                                       diangkat melalui proses operasi.

         Diabetes melitus              Dikenal  dengan  nama  kencing  manis,  dapat  dibedakan
                                       menjadi dua jenis yaitu sebagai berikut.
                                       ⁻   Diabetes melitus tipe 1 (dimulai pada saat usia remaja)
                                           Diabetes  melitus  tipe  1  biasanya  dimulai  pada  saat
                                           seseorang  berusia  remaja  dan  ditandai  oleh  kurangnya
                                           sekresi insulin akibat sel β pankreas tidak memproduksi
                                           atau  sangat  sedikit  memproduksi  insulin,  sehingga
                                           memerlukan  insulin  eksogen  (insulin  produk  farmasi
                                           yang disuntikan) untuk bertahan hidup. Jumlah diabetes
                                           melitus  tipe  1  sekitar  10%  dari  semua  kasus  diabetes
                                           melitus.
                                       ⁻   Diabetes melitus tipe 2 (dimulai pada saat usia dewasa)
                                           Merupakan  sekresi  insulin  yang  mungkin  normal  atau
                                           bahkan  meningkat,  akan  tetapi  sel  sasaran  insulin
                                           (seperti  sel  otot  rangka  dan  sel  hati)  mengalami
                                           penurunan  kepekaan.  Gangguan  tersebut  dipengaruhi
                                           oleh adanya faktor genetik dan gaya hidup. Sekitar 90%
                                           pengidap diabetes melitus tipe ini mengalami obesitas.
   68   69   70   71   72   73   74   75   76   77   78