Page 2 - Booklet SkySpirit V3
P. 2

Sambutan Kepala Sekolah
          Sambutan Kepala Sekolah


            Bismillahirahmanirahim,
            Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh,
            Salam sejahtera untuk kita semua,

            Puji  dan  syukur  mari  kita  panjatkan  kehadirat  Tuhan  Yang  Maha
            Kuasa,  atas  perkenanNya  hari  ini  kita  kembali  menyelenggarakan
            satu acara pagelaran musik Orkestra, yaitu SkySpirit Vol. 3 dengan
            tema yang diangkat adalah “Menembus Masa”. Para penonton akan
            diajak untuk mengikuti lagu dalam sebuah perjalanan waktu dari
            masa anak-anak, remaja, hingga masa dewasa. Kisah perjalanan ini
            pun  juga  akan  didukung  dengan  lagu  popular  dari  masa  ke  masa
            baik dari dalam dan luar negeri.

            Adapun  tujuan  diadakannya  acara  SkySpirit  2024  Vol.  3  karena
            sekolah ingin memberikan wadah yang luas untuk siswa siswi SMA
            Labschool  Kebayoran  mengembangkan  hobi  dan  talentanya  di
            bidang  seni  musik  dan  suara,  khususnya  permainan  alat  musik
            orkestra,  akustik/tradisional. Kegiatan ini juga harapannya dapat
            memberikan   bekal   pengalaman   manajemen   organisasi   dan
            mengelola sebuah agenda kegiatan dalam wadah pagelaran musik,
            yang  nantinya  bertujuan  meningkatkan  kepercayaan  diri  serta
            kepemimpinan. Merupakan kehormatan yang luar biasa bahwa mini
            orkestra  ini  dapat  ditayangkan  di  ruang  publik  yang  megah  di
            Balai Sarbini Jakarta.

            Atas nama sekolah tentu kami menyampaikan apresiasi
            dan  penuh  rasa  bangga  atas  karya  yang  dimainkan
            oleh  para  seniman  musik  anak  didik  kami.  Demikian
            juga  kepada  semua  pihak  yang  telah  membantu
            terselenggaranya  kegiatan  ini  mulai  dari  panitia
            guru,  siswa,  orangtua,  pengisi  acara,  artis,  para
            sponsor dan donatur yang mendukung kegiatan ini.
            Selamat menikmati SkySpirit Vol. 3

            Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.
            Dr. Suparno, S. Pd.,M.M.
   1   2   3   4   5   6   7