Page 17 - E-Modul_Media_Pembelajaran_Neat
P. 17
ternyata sebagian perkembangan dari penggunaan alat- alat tertentu juga
mempunyai dampak yang buruk bagi kehidupan manusia. Bahkan tidak hanya
bagi kehidupan manusia saja, namun juga berdampak buruk bagi duni dan
seisinya. Secara tidak sadar, penggunaan alat- alat tertentu menimblkan suatu gas
yang bersifat merugikan, yakni bagi dunia dan juga seisinya.
. Beberapa hal berikut merupakan dampak dari pemanasan global.
1. Gunung- gunung es yang berada di kutub utara dan kutub selatan bumi
akan mencair.
2. Curah hujan akan semakin meningkat.
3. Badai semakin sering terjadi.
4. Air tanah akan cepat menguap dan akan menyebabkan kekeringan.
5. Angin akan bertiup semakin kencang dengan pola- pola yang berbeda-
beda yang akan membentuk angin putting beliung.
6. Cuaca menjadi sulit diprediksi dan juga terasa lebih ekstrim, baik itu hujan
ekstrim maupun kekeringan ekstrim.
7. Kenaikan permukaan laut yang sangat banyak dan akan menyebabkan
tsunami, banjir, serta banyak pulau yang akan tenggelam.
8. Menimbulkan kekeringan di arela pertanian, sehingga banyak tanaman
yang akan rusak.
9. Dapat menimbulkan gagal panen yang diakibatkan oleh cuaca ekstrim dan
juga terjadinya banjir yang akan mengakibatkan tanaman pertanian yang
banyak terendam.
10. Meningkatnya jumlah hama pangan yang diakibatkan oleh perubahan
iklim yang terjadi.
11. Jumlah populasi hewan akan menurun.
12. Jumlah populasi tumbuhan akan menurun.
13. Meluasnya berbagai macam penyakit yang akan membahayakan
kehidupan manusia, seperti penyakit demam berdarah dan juga penyekit
malaria yang keduanya diakbibatkan oleh gigitan nyamuk.
14. Semakin meningkatnya kasus mengenai oreng meninggal yang
diakibatkan oleh cuaca yang panas, seperti penyakit jantung, stroke,
dehidrasi, dan juga stress.
17