Page 8 - Memahami Dalil Kebersihan Badan dan Pakaian
P. 8
E Modul CIS Kelas 8
2. Kebersihan dalam Pakaian
Seperti yang kita tahu, kebersihan adalah sebagian dari iman.
Kebersihan juga harus diterapkan dalam penampilan. Rasulullah SAW kerap
menganjurkan umatnya untuk memperhatikan penampilannya dengan cara
menjaga kebersihan. Dia selalu berpakaian bersih dan rapi dan termasuk
orang yang seleksi dalam memilih warna. Dari semua warna, dia lebih
menyukai warna putih serta merasa nyaman menggunakan pakaian berwarna
putih.
Dijelaskan dalam buku Nabi Muhammad Sehari-Hari oleh Muhammad
Ismail Al-Jawisy, ada sebuah hadits yang menyatakan Rasulullah SAW pernah
menggunakan pakaian berwarna merah. Dari Abu Ishaq dia berkata, “Aku
mendengar Al-Barra, dia berkata,”Rasulullah itu berperawakan sedang,
perpundak bidang, rambutnya lebat terurai ke bahu hingga sampai kedua
cuping telinganya. Pada suatu ketika, beliau pernah mengenakan pakaian
berwarna merah, tidak ada seorangpun yang lebih tampan dari beliau,” (HR
Muslim 4308, Bukhari 3287).
Rasulullah merupakan sosok yang sangat memperhatikan keserasian
dalam penampilannya. Ini terbukti juga saat peristiwa penaklukan kota
Makkah, dia mengenakan sorban berwarna hitam karena bendera yang
dikibarkan kala itu memang berwarna hitam. Rasulullah juga mendorong para
sahabatnya untuk senantiasa berpenampilan baik dengan mengenakan
pakaian indah. Pernah suatu ketika Rasulullah melihat Malin bin „Auf
mengenakan pakaian usang, padahal Allah telah mengkaruniakan kepadanya
harta kekayaan melimpah berupa hewan ternak baik unta maupun kambing.
Lalu Rasulullah menegurnya, “Sesungguhnya Allah senang bila melihat
hamba-hambanya memperlihatkan “nikmat” yang telah dianugerahkan
atasnya,” (HR Ahmad).
Jadi jelas terlihat, pakaian yang indah adalah hal pertama yang dilihat
dari seorang hamba sebagai bentuk rasa syukurnya atas nikmat yang
dianugerahkan Allah. Rasulullah SAW selalu mengenakan pakaian baik dan
bersih karena hal tersebut merupakan salah satu ciri dari kebeningan hati
yang mulia, terlebih di tempat-tempat umum dan di waktu berkumpul dengan
khalayak ramai.