Page 11 - Pedoman-KMHE-2022
P. 11

Desain Kendaraan (60%) dan nilai virtual technical inspection (40%).

                 e.  Semua keputusan panitia bersifat mutlak. Keputusan hasil seleksi akan  dikirimkan melalui
                     e-mail kepada tiap tim yang ditujukan ke manajer tim. Daftar  akhir tim yang diterima sebagai
                     finalis akan diunggah di website KMHE 2022.
                 f.  Tim  Peserta  yang  telah  dinyatakan  sebagai  finalis  diwajibkan  hadir  secara  luring  saat
                     pelaksanaan lomba. Jika tim yang telah dinyatakan lolos tersebut tidak hadir secara luring,
                     panitia  akan  mengirimkan  surat  kepada  Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas) Sekretariat
                     Jenderal  Kementerian  Pendidikan  dan  Kebudayaan  Republik  Indonesia  agar  diberikan
                     sanksi  kepada  universitas/  institut/  politeknik  asal  tim  peserta  terkait  keikutsertaannya
                     pada lomba  KMHE berikutnya.

              K. Lomba Luring Finalis Tim Peserta
                 a.  Finalis  Tim  Peserta  akan  mengikuti  lomba  luring  sesuai  dengan  Regulasi  Teknis  dan
                     Regulasi Non-Teknis yang akan ditetapkan.
                 b.  Tim Juri menentukan Juara 1, Juara 2 dan Juara 3 untuk setiap Kelas Energi perlombaan per
                     Kategori kendaraan yang memiliki capaian hasil konsumsi energi sesuai dengan Regulasi
                     Teknis (Lampiran B).

              L. Penyelenggara
                 -  Penyelenggara  Kontes  Mobil  Hemat  Energi  (KMHE)  tahun  2022  adalah  Balai
                     Pengembangan Talenta Indonesia (BPTI) Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan
                     Teknologi
                 -  Panitia  Pelaksana  Kontes  Mobil  Hemat  Energi  (KMHE)  tahun  2022  adalah  Universitas
                     Pembangunan Nasional Veteran Jawa Timur

              M. Alamat Penyelenggara
                 Balai Pengembangan Talenta Indonesia, Pusat Prestasi Nasional (PUSPRESNAS) Sekretariat
                 Jenderal  Kementerian  Pendidikan,  Kebudayaan,  Riset  dan  Teknologi  (Kemdikbudristek)
                 Republik Indonesia
                 Jl. Jenderal Sudirman Kantor Kemdikbudristek Gedung C Lt. 19, Senayan Jakarta
                 Pusat, DKI Jakarta 10270, Website: https://pusatprestasinasional.kemdikbud.go.id/
                 Instagram @Puspresnas, Email : dikti.puspresnas@kemdikbud.go.id

              N. Timeline Kontes Mobil Hemat Energi (KMHE) 2022

              Kegiatan                                                                   Tanggal
             Pembuatan Petunjuk Pelaksanaan                                    30 Juli – 5 Agustus 2022

             Release Pedoman KMHE 2022                                         8 Agustus 2022
             Sosialisasi                                                       11-12 Agustus 2022
             Pendaftaran                                                       15 – 22 Agustus 2022
             Seleksi Administrasi dan Pengumuman Peserta Lomba                 24 Agustus 2022
             Pembuatan Laporan Desain (Termasuk Video Virtual Technical        24 Agustus – 26 September
             Inspection)                                                       2022
               Workshop                                                        01 September 2022
             Pengumpulan Laporan Desain dan Video Virtual Technical            26 September 2022
             Inspection



                                                       Petunjuk Pelaksanaan Kontes Mobil Hemat Energi (KMHE) 2022 - 9
   6   7   8   9   10   11   12   13   14   15   16